Tim Keslap Dukung Suksesi Pelaksanaan TMMD

    Tim Keslap Dukung Suksesi Pelaksanaan TMMD

    SOLOK -   Suksesnya pelaksanaan kegiatan Satgas TMMD Ke 112 Kodim 0309/Solok tak lepas dari peran serta Tim Kesehatan Lapangan (Keslap) TMMD.

    Satuan setingkat kompi (SSK) satuan tugas (Satgas) dalam kegiatan TMMD dibagi beberapa fungsi dalam pelaksanan kerja di lapangan dan unsur kesehatan lapangan dalam kegiatan TMMD yang ke 112 bertempat di Nagari Koto Sani dan Nagari Tanjung Alai Kecamatan X Koto Singkarak, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Selasa, 05 Oktober 2021.

    “Dalam suatu kegiatan tak terlepas peran serta dari kesehatan perorangan dalam pelaksanaannya, bila orang mengikuti kegiatan dalam kondisi sehat maka akan tercapai dengan baik suatu pelaksanaan kegiatan dalam menunjang aktivitas pekerjaan. tim kesehatan juga termasuk kunci dalam mendukung salah satu bagian dari satgas TMMD ke-112 Kodim 0309/Solok. Prajurit yang tergabung dalam Tim Kesehatan Lapangan selalu mengikuti dan selalu aktif memantau kesehatan personil satgas TMMD baik saat di lapangan maupun saat sudah istirahat malam.

    Terlihat pada kesempatan tersebut, tim Kesehatan Lapangan Serka Jusmadi sedang memberikan pelayanan terhadap masyarakat setempat memeriksa tensi serta kesehatan yang lainnya.

    Dalam kesempatan tersebut Serka Jusmadi mengatakan, dirinya akan selalu aktif dalam memantau kesehatan anggota satgas yang sedang kerja di lokasi pengerjaan fisik dan setiap harinya juga keliling memantau semua sasaran fisik yang dikerjakan oleh anggota satgas TMMD serta memberikan pelayanan bagi masyarakat.

    “Setiap hari dan setiap waktu selalu saya memantau kesehatan anggota satgas TMMD, baik di sasaran fisik maupun saat istirahat dan kita laksanakan secara bergantian sehingga diharapkan apabila ada yang mengalami keluhan segera bisa diperiksa dan diberi tindakan lanjutan, ” imbuhnya.  (MC/Amel)

    Solok Sumbar
    Amelia Rizky

    Amelia Rizky

    Artikel Sebelumnya

    TMMD Merupakan Wujud Kemanunggalan TNI Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Satgas TMMD Kodim 0309/Solok Kebut Pengerjaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TNI dan ADF Bicarakan Peningkatan Kerjasama Militer
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Sertijab  Kadisops dan Kadispers
    Kababek TNI Tutup Open Tournament Sepak Bola Piala Panglima TNI 2024
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Korem 012/TU Gelar Pembinaan Keluarga Besar TNI

    Ikuti Kami